Applied Psychology: Bagaimana Menggunakan Pikiran dan Mental secara Efisien untuk Pencapaian Tujuan Pribadi dan Bisnis

Semua orang ingin sukses. Namun, karena kurangnya pengetahuan, banyak tenaga yang terbuang setiap tahun untuk begitu banyak usaha yang sia-sia. Dalam hal ini, efisiensi kejiwaan merupakan prasyarat bagi setiap pencapaian pribadi yang penting atau setiap keberhasilan perorangan yang hebat. Kemampuan jiwa Anda adalah kekuatan yang harus Anda gunakan untuk melakukan pertarungan Anda di dunia ini.Buku ini memaparkan, dalam bentuk sederhana dan jelas tetapi ilmiah, bukti bahwa Anda mempunyai kemampuan batin yang tidak pernah Anda bayangkan. Buku ini juga memberikan kepada Anda arahan spesifik untuk menggunakan kekuatan tersebut, sehingga apa pun lingkungan Anda, apa pun bisnis Anda, apa pun ambisi Anda, Anda hanya perlu mengikuti petunjuk mudah dan sederhana yang sudah tersedia.Terbit pertama kali pada 1914, buku self-help awal ini adalah bagian dari rangkaian karya inspiratif yang dirancang untuk meningkatkan efektivitas pribadi dan profesional melalui penggunaan disiplin psikologi. Warren Hilton, seorang penasihat karier, menawarkan tentang bagaimana menggunakan ilmu kekuatan pikiran untuk mengembangkan ide-ide bisnis dan memanfaatkan kekuatan pikiran kreatif Anda.***Sifatnya sangat teknis, saya menikmati membaca buku ini. Menjelaskan kemampuan pikiran untuk secara langsung dan tidak langsung memengaruhi tindakan tubuh. John, Amazon.comBacaan yang bagus bagi mereka yang tertarik untuk mengendalikan takdir mereka sendiri. Mia Garret, Amazon.com

Bukan Insinyur Bukan Ilmuwan

"Humor dan kreativitas bagi ilmuwan, ibarat pupuk dan benih untuk para petani. Sama-sama merupakan keniscayaan. Kalau dunia yang diubah oleh ilmuwan melalui ide dan invensi yang kemudian masuk ke dalam kehidupan praktis berbentuk inovasi itu tidak dibumbui humor, maka kehidupan ilmuwan atau bahkan dunia itu sendiri akan kering kerontang. Karenanya, buku tipis ini akan menjadi serbuk mesiu yang membakar parailmuwan untuk semakin kreatif. Semoga!"- Drs. Suharna Surapranata MT, Menteri Riset dan Teknologi RI"Membaca buku ini segera membangkitkan rasa geli sejak dari halaman pertama, karena isinya mengingatkan kita akan hal-hal lucu dalam keseharian profesi insinyur atau ilmuwan. Penulis sangat jeli dalam menuangkan humor ke dalam tulisan yang ringan dan segarsebagiannya merupakan ironiyang selama ini sering menjadi bahan bercanda di antara para perekayasa dan peneliti. Saya sampaikan apresiasi kepada penulis yang telah memperkaya khasanah perpustakaan melalui buku yang menarik ini. Selamat membaca....!" - Dr. Ir. Marzan A. Iskandar, M.Sc., Kepala Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT)"Peneliti terkesan serius, kutu buku, berkacamata tebal dan bersikap kaku acuh tak acuh. Karya tulisnya pun selalu berupa hal-hal ilmiah yang terkadang susah dipahami masyarakat awam. Buku ini menyajikan sisi lain dari peneliti yakni catatan tentang kelakar para peneliti yang menggelitik dan menghibur, sehingga tidak lagi terkesan peneliti itu kaku dan serius. Selamat pada penulis dan semoga para pembaca terhibur!" - Dr. Asep Karsidi MSc, Kepala Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (Bakosurtanal)PENULISSukendra Martha, dilahirkan di desa Prajawinangun (dulu Srombyong), Gegesik, Cirebon pada 12 September 1954. Aktif menulis sejak mahasiswa dan terutama saat menjadi peneliti Geografi BAKOSURTANAL (19922000). Pendidikan formal akademiknya dijalaninya mulai dari Bachelor of Science (BSc.) dalam Bidang Geo- grafi dari Fakultas Geografi UGM (1975), Doktorandus (Drs.) Geografi, Jurusan Kartografi pada universitas yang sama (1979). Master of Science (MSc.) di Oklahoma State University, Department of Geography, Stillwater, USA(1984), dan Master of Applied Science (MAppSc.) dalam Bidang Remote Sensing/Geography dari School of Geography, UNSW, Sydney Australia (1992). Buku yang pernah ditulis: Pendekatan Geografi untuk Pembangunan (Mengenang Prof. Kardono Darmoyuwono): (Editor), IGEGAMA- BAKOSURTANAL, Cibinong, 2000; Geografi Islam dan Geografiwan Muslim , LP2S Panji Wirama, Yogyakarta, 1994; Buku Kenangan Pengabdian Alm. Mayjen Ir. Pranoto Asmoro (Editor), dua jilid, BAKOSURTANAL, 2002; 100 Anekdot Ubudiyah (Pustaka Pesantren/LKIS Yogyakarta, 2005); Peneliti Membanyol (Penerbit Buku Ilmiah Populer, Bogor, 2005); dan Humor ala Ilmuwan (Penerbit Buku Ilmiah Populer, Bogor, 2007).Dua buku barunya diterbitkan pada 2009: Peta Kamasurta, Penerbit Nawas (Kelompok Pustaka Alvabet), dan Haji Tamatu: Tangi Mangan Turu, Alifia (Kelompok Pustaka Alvabet). Aktif di berbagai organisasi profesi dan keagamaan. Dalam organisasi profesi di bidangnya antara lain: pernah menjadi Sekretaris I Ikatan Geograf Indonesia (IGI), dan Ketua Umum Ikatan Geografiwan Universitas Gadjah Mada (IGEGAMA) 20032007, Ketua Umum Asosiasi Kartografi Indonesia (AKI) 20032005. Dalam organisasi kemahasiswaan dan keagamaan, antara lain pernah sebagai Ketua Perhimpunan Pelajar Indonesia-Australia (PPIA) Cabang New South Wales, pernah sebagai Vice President - Muslim Student Association (MSA) sewaktu belajar di UNSW, Australia, dan pernah aktif dalam organisasi keagamaan masyarakat Indonesia di Australia: Centre for Islamic Dakwah and Education (CIDE). Sampai saat ini masih menjadi Pengajar Tidak Tetap pada Program Studi Pendidikan Geografi FKIS, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA, Jakarta. Sekarang, suami Retno Indro Estuti dan ayah dari Layung Paramesti, Lalita Paraduhita dan Tawang Amuhara ini masih aktif bekerja di Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (BAKOSURTANAL), yang berkantor di Cibinong, Bogor, Jawa Barat.

Master Web Tanpa Koding

"Perjalanan Menaklukkan Web Tanpa Koding"Bayangkan memulai dari nol dan berkembang menjadi seorang ahli dalam pembuatan website tanpa menyentuh satu baris kode pun. Kursus ini membawa Anda dalam perjalanan menakjubkan, dari menguasai dasar-dasar website hingga eksplorasi WordPress dan Elementor. Anda belajar menambahkan tema dan plugin, serta mengatasi tantangan teknis, sembari menapaki dunia copywriting yang memikat.Lebih dari itu, kursus ini membimbing Anda ke ranah freelancing, mengasah keterampilan komunikasi dan manajemen proyek, serta membuka peluang untuk menawarkan jasa profesional Anda. Tiap tantangan yang Anda hadapi tidak hanya mengasah keahlian, tapi juga mengukir cerita sukses Anda di dunia digital.Dalam kursus ini, Anda tidak hanya belajar membuat website, tapi juga membangun toko online yang efisien dan kelas online yang interaktif untuk sekolah. Dukungan AI dalam copywriting menjadi keunggulan tambahan, memperkaya konten yang Anda ciptakan.Backstory Kursus:Kursus ini lahir dari pengalaman saya sendiri, berjuang memahami labirin dunia digital. Saya merancang kursus ini dengan struktur yang mudah diikuti, di mana setiap modul membangun pemahaman Anda secara bertahap dan praktis. Saya bertekad untuk membuat proses belajar ini interaktif, dengan menyertakan forum diskusi dan sesi mentoring live, menciptakan komunitas pembelajar yang saling mendukung.Melihat pengetahuan yang saya bagikan membantu orang lain berkembang di dunia digital merupakan pengalaman yang memuaskan. Kursus ini bukan hanya tentang mengajar, tapi tentang membuka peluang baru dan memperkaya kehidupan melalui teknologi web.Keuntungan Mengikuti Kursus:Kursus ini dirancang untuk berkembang bersama Anda, selalu diperbaharui dengan tren terkini. Setiap materi disampaikan dengan cara yang mudah dipahami, menjadikan proses belajar ini lebih seperti dialog yang berharga. Dengan harga terjangkau, Anda mendapatkan akses seumur hidup ke sumber belajar yang terus berkembang, yang bisa Anda akses kapan saja, di mana saja.Komunitas pendukung kami dan sesi mentoring live menjamin bahwa Anda tidak akan pernah merasa sendirian dalam perjalanan belajar ini. Setiap pertanyaan atau keraguan Anda akan menemukan jawabannya dalam komunitas yang hangat ini.Kursus ini lebih dari sekadar pembelajaran; ini adalah perjalanan transformasi yang menginspirasi dan membantu Anda tumbuh, membuka jalan menuju kesuksesan di dunia digital.