Kisah Istimewa Bung Karno

Pada suatu malam, ketika kami sedang sibuk belajar, tiba-tiba terdengar suara seperti orang yang berpidato. Ingin tahu suara apa itu, kami berlari-lari menuju ke tempat dari mana suara itu datang. Astagaaa... Sukarno dalam kamar gelapnya berdiri di atas meja sedang berpidato meniru seorang volkstribuun (pemimpin rakyat) dari zaman Yunani kuno yang menguraikan soal demokrasi dan kedaulatan rakyat.(Herman Kartowisastro)Apa keistimewaan Bung Karno hingga kini tetap melekat di hati rakyat? Apakah karena kebesaran namanya sebagai pembebas dari belenggu penjajahan? Ataukah karena sisi humanismenya sebagai tokoh yang dikultuskan sekaligus sisi kelemahannya sebagai manusia?Yang jelas, buku ini menyajikan kisah-kisah Bung Karno lain dari yang lain, yang belum banyak diketahui orang, sekaligus menggugah hati. Seperti halnya, Arip seorang sopir pertama Bung Karno yang dipanggilnya "sahabat". Riwu Ga yang mempertaruhkan nyawanya ditembak Kempetai saat berteriak-teriak sepanjang jalan memakai megafon untuk memberitahukan Indonesia telah merdeka.Kemudian ada diplomat Polandia, Andrzej Wawrzyniak, satu-satunya diplomat asing yang boleh berkomunikasi dengan Bung Karno saat ditahan rumah dan sakit-sakitan sampai wafatnya Juni 1970.Masih banyak kisah-kisah lainnya yang menarik, misalnya bekas tempat pengasingan Bung Karno; film dokumenter dan video rekaman Bung Karno yang terancam punah; niat membangun kembali replika rumah Sukarno di Pegangsaan Timur 56 untuk melestarikan sejarah. Juga mengenai "Pohon Pancasila" di Ende yang konon merupakan cikal bakal Bung Karno melahirkan konsep Pancasila

Wasathiyyah: Wawasan Islam tentang Moderasi Beragama

Persoalan wasathiyyah (moderasi) bukan sekadar urusan atau kepentingan orang per orang, melainkan juga urusan dan kepentingan setiap kelompok, masyarakat, dan negara. Lebih-lebih dewasa ini ketika aneka ide telah masuk ke rumah kita tanpa izin dan aneka kelompok--ekstrem atau lawannya--telah menampakkan wajahnya disertai dengan dalih-dalih agama yang penafsirannya sangat jauh dari hakikat Islam. Memang semua pihak mengakui pentingnya moderasi, tetapi apa makna, tujuan, dan bagaimana menerapkan serta mewujudkannya tidak jarang kabur bagi sementara kita.Moderasi atau wasathiyyah bukanlah sikap yang bersifat tidak jelas atau tidak tegas terhadap sesuatu bagaikan sikap netral yang pasif, bukan juga pertengahan matematis. Bukan juga sebagaimana dikesankan oleh kata "wasath", yakni pertengahan yang mengantar pada dugaan bahwa wasathiyyah tidak menganjurkan manusia berusaha mencapai puncak sesuatu yang baik dan positifseperti ibadah, ilmu, kekayaan, dan sebagainya.Akibat kekaburan makna wasathiyyah (moderasi) maka yang ekstrem maupunyang menggampangkan sama-sama menilai diri mereka telah menerapkan moderasi, padahal kedua sikap itu jauh dari pertengahan yang menjadi salah satu indikator moderasi.Wasathiyyah/moderasi sangat luas maknanya. Ia memerlukan pemahaman dan pengetahuan yang mendalam tentang syariat Islam dan kondisi objektif yang dihadapi sekaligus cara dan kadar menerapkannya.Melalui buku ini, Anda akan mendapatkan penjelasan wasathiyyah dari penulis yang kompeten dan otoritatif.

Menghidupkan Kembali Jalur Sutra Baru Format Baru Hubungan Islam Indonesia dan China

"Hubungan antara Nusantara dan mainland China sudah terjalin sejak masa pra-Islam. Hubungan ini tentunya meninggalkan berbagai jejak historis penting di seluruh Indonesia dewasa ini. Buku yang ditulis oleh para ahli tentang sejarah, agama, dan kebudayaan China ini memberikan pengetahuan pen-ting kepada kita tentang bagaimana hubungan antara China dan Indonesia itu terjadi di masa lalu dan perlu ditingkatkan lagi di masa yang akan datang."---Prof. Dr. Azyumardi Azra, Direktur Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta"...Bahwa Indonesia adalah Negara ber penduduk muslim terbesar di dunia sudah umum diketahui orang. Tapi, mungkin tidak banyak orang menyadari bahwa Indonesia adalah juga "China Town" terbesar di dunia kalau boleh disebut begitu. Jalan Sutra yang dianggap sebagai "legacy" atau warisan meninggalkan jejak yang sangat kuat. Kelenteng Sam Pokong di Set marang yang pernah disinggahi Laksamana Cheng Ho seorang musllim dari Tiongkok menjadi bukti dan saksi hidup kedekatan dua peradaban besar ini. Yang datang dan berdoa di situ ya orang muslim, ya orang Tionghoa, keduanya orang Indonesia. Saya sangat yakin bahwa mayoritas orang Indonesia yang muslim dan orang Indonesia keturunan Tionghoa sangat Nasionalis. Karena itu, keduanya harus bergandeng tangan untuk memperkokoh dan memajukan negeri ini."---Hermawan Kartajaya, Founder and CEO, MarkPlus Inc. President, World Marketing Association "Buku ini mengupas Jalan Sutra sebagai saksi sejarah perkembangan peradaban masa lalu, ke-mudian men coba menghidupkan kembali, be rin-karnasi melahirkan Jalan Sutra baru, merintis ke arah peradaban yang akan datang."---Y.W. Junardy, President, Asia Marketing Federation

100 Menu untuk Optimalkan Pertumbuhan dan Kecerdasan Bayi ala Rita Ramayulis

KETIKA anak berusia di atas 3 tahun, biasanya muncul keluhan seperti ini dari para ibu: Kok anak saya suka pilih makanan, tidak suka sayuran, makanan diemut, tidak nafsu maan, berat badan kurus, tinggi badan di bawah rata-rata, lesu, letih, lelah bahkan lemot dan terkesan tidak pintar. Atau sebaliknya makan tidak terkontrol, tidak mengenal rasa kenyang, berat badan berlebih dst. Keluhan seperti itu tidak akan pernah terjadi jika para ibu tepat dalam memberi makanan saat periode emas yaitu usia bayi hingga usia 2 tahun. Pertumbuhan otak anak usia 2 tahun telah mencapai 70% orang dewasa dan tinggi badan anak usia 2 tahun menggambarkan tinggi badannya saat dewasa karena pada umumnya tinggi badan usia dewasa = 2 kali tinggi badan ketika berusia 2 tahun. Buku ini berisi tentang makanan yang tepat untuk anak mulai usia 6 bulan, 8 bulan dan usia 1 tahun. Seluruh padu padan makanannya dilengkapi dengan resep dan kandungan zat gizi makro dan mikro untuk mendukung pertumbuhan dan kecerdasan anak. Besar porsinya disesuaikan untuk setiap kelompok umur bayi dan anak serta jadua pemberiannya diatur sedemikian rupa yang terdiri dari makanan utama dan makanan selingan.Buku 100 Menu untuk Optimalkan Pertumbuhan dan Kecerdasan Bayi dan Anak ini tidak hanya menjamin terpenuhinya kebutuhan gizi bayi dan anak, tetapi juga untuk melatih anak untuk bisa mengenal semua rasa makanan, sehingga buku ini juga dilengkapi dengan resep nger food. Satu hal lagi yang istimewa pada buku ini adalah terdapat petunjuk praktis dalam menyiapkan hidangan untuk bayi dan anak terutama untuk ibu yang bekerja dan berbagai olahan makanan bayi dan anak yang pengerjaannya praktis namun tetap memenuhi unsur gizi dan cita rasa.

GAME OVER CLUB: Falling in Love

SinopsisSial buat siapa aja yang jadi target Game Over! Dia bakal dibikin jatuh cinta sama anggota geng rahasia yang isinya cowok-cowok SMA Tabula Rasa. Mereka ganteng, tinggi, keren, pokoknya kriteriayang sempurna banget, sayangnya, nakal dan preman! Walau preman, mereka jago berkelahi. Kali ini yang menjadi target taruhan geng itu bernama Vera Harmonita, murid angkatan baru. Hobinya ngintipin cogan yang lagi manasin motor di garasi rumah, namanya Sean. Kenapa Vera suka sama Sean? Karena dia gan Eh, tapi, ada gosip menyebar bahwa Sean masuk dalam pemain Game Over. Vera mulai khawatir. Apakah mungkin, akhir-akhir ini Sean mendekatinya karena misi itu? Mungkinkah Sean tega menjatuhkannya dengan begitu keras, setelah melambungkanperasaannya tinggi-tinggi?Keunggulan BukuGame Over ber-viewers lebih dari 2 juta dengan pertumbuhan jumlah viewers sekitar 1 juta per bulan.Follower Sirhayani: WP: 248K, IG: 18,1K (Desember 2019)Sirhayani merupakan penulis buku best seller True Stalker (2017) Alurnya bener-bener enggak ketebak! Aku mikir A, eh, ternyata B. Bahasanya gampang dimengerti, ceritanya enggak mainstream! Tipe cerita yang enggak bisa dilupain walau bacanya udah lama.Alealeswift, pembacaPertama kali aku nemuin cerita ini karena penelusuran di kolom rekomendasi. Eh, beneran bagus dan membuat kecanduan! Begitu baca satu part, malah ketagihan terus, scroll terusss, dan enggak kerasa sampai part akhir.Putridjia, pembaca

Refi- AI Agent
Halo Kak! Ada yang bisa saya bantu?