Telah aku tinggalkan untuk kalian, dua perkara yang kalian tidak akan sesat selama kalian berpegang teguh dengan keduanya: Kitabullah dan Sunah Nabi-Nya (HR. Imam Malik). Kedua warisan ini sudah pasti akan dijaga dan dilindungi oleh Allah Swt. sebagai pemiliknya. Kita kaum muslimin diperintahkan untuk mengamalkan danmendakwahkannya.Buku Kompilasi Hadis Dakwah merupakan hasil usaha penulis dalam menghimpun hadis-hadis yang berkaitan dengan tema dakwah, dan upaya menerjemah- kan dakwah dalam perspektif hadis, juga menjawab kelangkaan referensi hadis dakwah. Selama ini kitab-kitab hadis yang dijadikan sumber, seperti Kutub al-Sittah, cenderung berisi hadis tentang fikih. Karena itu, buku ini disusun dengan cara mengumpulkan berbagai literatur mengenai sejarah Nabi Saw. disertai penjelasan ilmiah yang berkaitan dengan tema pokok kandungan suatu hadis.Buku ini berisi hadis tentang dakwah, mulai dari dasar, tujuan, dan berbagai subsistemnya; dinul Islam dan masalah-masalah yang terkait dengan dakwah, seperti sikap ikhlas, akhlak terpuji dan tercela, dosa besar, etos dalam bekerja, mencari ilmu, kepemimpinan, seni, dan pembinaan keluarga. Dilengkapi juga pembahasan hadis tentang kesehatan dan larangan menggunakan narkoba. Buku ini sangat penting bagi mahasiswa Fakultas Dakwah, pelaku dakwah, dan masyarakat umum yang berminat mendalami hadis.
DIANGKAT DARI FANPAGE KARTUN DAKWAHMenjadi Muslimah yang Lurus Agamanya, Cantik Akhlaknya, Cerdas Otaknya, dan Elok ParasnyaSesungguhnya dunia itu adalah perhiasan, dan sebaik-baiknya perhiasan dunia adalah perempuan shalehah.Belief, Behavior, Brain, and Beauty. Empat hal yang perlu dijaga oleh kita ladies, agar sejalan dengan tuntunan Agama. Bila kita salah pilih jalan, kesia-sian yang akan kita dapat. Berharap bahagia, justru sengsara yang didapat.Buku ini mengajak para muslimah untuk belajar bareng bagaimana menjadi perempuan yang shalehah. Muslimah yang tidak hanya lurus agamanya, namun juga cantik akhlaknya, cerdas otaknya, dan elok parasnya. Ilustrasi-ilustrasi lucu yang mengawali setiap bab buku ini pasti akan membuat kamu semangat membacanya, ladies.
Qais bin Sa'ad tampaknya ditakdirkan untuk menjadi seorang dermawan yang alim, setia atau loyal pada Rasulullah sebagai pemimpin, serta ahli strategi perang ulung. Di manapun ia berada akan selalu berusaha menegakkan keadilan dan kebenaran. Bahkan, ketika kekuasaan kekhalifahan berpindah dari tangan Hasan bin Ali kepada Muawiyyah, Qais mengambil langkah yang tegas, yaitu mundur dari panggung politik karena dalam pandangan beliau, kepemimpinan Muawiyyah sudah melenceng dari kebenaran Islam. Inilah sebagian kisah Qais bin Sa'ad yang diuraikan dalam buku ini. Selain itu, diuraikan pula tentang masa kanak-kanak Qais sampai terjungkalnya ke-khalifah Hasan bin Ali.Di dalam buku ini pun dikisahkan tentang kehidupan keluarga Sa'ad yang menderita padahal beliau adalah putra Pemuka Suku Khazraj, kecerdikan dan kedermawan Sa'ad, keberanian Qais, Qais menjadi Gubernur Mesir, keterlibatan Qais dalam Perang Siffin, dan kesetiaan Qais pada Hasan bin Ali.