Siapakah sosok wanita yang pantas dijadikan idola dan teladan? Jawabannya, istri-istri Rasulullah saw. Kenapa? Karena mereka adalah wanita pilihan yang tidak hanya pantas dijadikan teladan dalam keluarga, tapi juga panutan dalam hal ibadah, muamalah, dan dakwah. Di balik sosok pria tangguh dan perkasa, ada wanita yang luar biasa. Demikianlah halnya dengan Rasulullah saw. yang selalu di-support oleh istri-istri cerdas yang ada di sekitarnya.Mereka tidak hanya mendistribusikan ide, pemikiran, semangat, dan materi, namun mereka juga rela berkorban nyawa untuk kesuksesan Rasulullah saw. Tidak heran jika dalam lembaran rumah tangga Rasulullah senantiasa ditemukan banyak hal yang menakjubkan, bahkan boleh jadi tidak pernah terlintas dalam benak setiap manusia. Di sadari atau tidak, semua tindak tanduk Ummuhatul Mukminin merupakan manifestasi dari apa yang mereka timba dari Rasulullah; mata air kebenaran dan keluhuran hidup.Dengan menyelami kehidupan mereka, niscaya kita akan menemukan berlapis-lapis semangat untuk selalu menjadi yang terbaik untuk pasangan kita. Lebih-lebih kaum wanita yang mendambakan hidup penuh keridhaan suaminya, dan sementara tidak ada biduk rumah tangga yang sarat akan makna ketimbang rumah tangga yang dibina langsung oleh Rasulullah saw. Oleh karena itu, buku ini sangat cocok bagi Anda yang ingin berdamai dengan siklus naik turun yang ada di dalam rumah tangga sehingga senantiasa bahagia.
Referensikan kembali link ini dan dapatkan bonus poin
Dapatkan bonus sebesar 500 poin untuk pelanggan baru cukup dengan login google