Zona nyaman Fatima seketika terenggut. Di tahun kelimanya bekerja, dia dimutasi ke sekolah cabang. Terpaksa tinggal jauh dari calon suami serta sahabat. Namun, di titik ini pula Fatima menemui pendewasaan. Di tengah liukan kisah cintanya dengan Angga yang tak jua berujung di pelaminan, Fatima terpanggil untuk terlibat lebih jauh dalam permasalahan salah satu anak didiknya. Satu tindakan yang lantas membuatnya bersinggungan dengan Lee Jun Ho.Novel apik, menceritakan seorang gadis yang berinteraksi dengan teman-teman berbeda agama, ras, dan budaya. Penulis terlihat sangat menguasai seluk-beluk budaya Korea seperti makanan, kebiasaan, bahkan bahasanya.(Hana Annisa Afriliani, S.S., Penulis buku Bangkit Yes, Beriman Oke!)Interaksi Fatima dengan para muridnya dapat dijadikan contoh bagi para pendidik. Novel yang setiap bagian kisah-kisahnya mempesona, membuat mata tidak ingin berhenti membaca.
Referensikan kembali link ini dan dapatkan bonus poin
Dapatkan bonus sebesar 500 poin untuk pelanggan baru cukup dengan login google